Apa Yang Terpikir Mendengar Kata "NGAJI"?
1. Apa yang terbayang ketika mendengar dakwah&ngaji islam? Kerjaan orang tua, gak keren! Katanya...#NGOPI4
2. Padahal keren itu relatif. Coba saya tanya, keren mana saya banding afgan? Bingung kan ? #NGOPI4
3. Ada yang bilang boyband itu keren. Ada yang bilang gak. Wajar, karena nilai keren itu beda-beda. #NGOPI4
4. Dakwah&ngaji islam gak keren? Ya karna yang nilai manusia. Ukurannya dunia. Kasian ya. #NGOPI4
5. Bisa nyanyi dibilang keren. Kan bisa go internasional. Kalo orang dakwah? Biasa aja. Ya paling ujung2nya ngajar ngaji. Ini ukuran dunia. #NGOPI4
6. Makanya belum pernah saya liat cewek teriak histeris sampai pingsan gara-gara liat orang ngaji, (kalau ada mungkin kesurupan hehe). #NGOPI4
7. Padahal sekeren-kerennya yg di dapat dunia, nilainya gak lebih dari beberapa tetes air di lautan (bandingin sama lautnya, dikit kan? makanya kasian). #NGOPI4
8. Makanya kalau mau keren, ukurannya adalah penilaian Allah. Rewardnya gede: surga. #NGOPI4
9. Kerennya dakwah: Allah sendiri yang puji dalam surat Fushshilat (41:33). Udah dipuji, dikasi pahala gede, mengalir lagi. #NGOPI4
10. Jadi pilih keren seperti apa? kerennya manusia, tawarannya dunia. Kerennya Allah, tawarannya surga. #NGOPI4
11. Karena itu kerenkan diri dengan ngaji & dakwah, sebab dakwah hanya keren bagi orang yang menghargai dirinya dengan surga !! #NGOPI4
Oleh : Amda Magyasa
Posting Komentar